Dukung Pelestarian Lingkungan, Sejumlah Siswa Dan Guru MAN 2 Trenggalek Ikuti Kegiatan Pelepasan ( Tukik ) Anak Penyu

Upacara Ucul-Ucul

Humas ( MAN ) 2 Trenggalek ; Sebagai wujud dukungan terhadap kelestarian lingkungan, siswa MAN 2 Trenggalek dan beberapa Bapak-Ibu Guru MAN 2 Trenggalek mengikuti upacara ucul-ucul ( pelepasan Tukik Penyu ) yang digelar oleh pemerintah Desa Wonocoyo , Kecamatan Panggul melalui konservasi penyu dipantai kili-kili Panggul, Sabtu (19/09/2024).

Pelepasan Tukik ini memiliki tujuan yang sangat penting dalam menjaga kelangsungan hidup para penyu muda, yang diberi tempat di tempat konservasi Penyu. Tidak hanya sekadar pelepasan, Upacara Ucul-Ucul ini juga melibatkan siswa-siswi sekolah mulai dari PAUD dan TK,SD hingga SMA.

Kegiatan sengaja melibatkan banyak siswa sekolah hal tersebut tersebut membawa pesan edukasi kepada generasi muda tentang perlunya menjaga satwa liar dan ekosistem laut. Tujuannya adalah untuk mengajarkan anak-anak hingga generasi muda lebih mengenal pentingnya konservasi dan perlindungan satwa.

Nur Tamam Sidik, Waka Kurikukum Bidang Kehumasan saat mengikuti acara tersebut menyampaikan " Kami libatkan siswa MAN 2 Trenggalek hari ini agar mereka mulai sadar dan menyadari bahwa ini adalah laut kita , kalau bukan kita siapa lagi yang peduli, terlebih mayoritas anak-anak kami kan asli Panggul, sehingga ketika kemarin ada Informasi berkaitan dengan Upacara ucul-ucul saya dorong semua untuk mengikutinya." imbuhnya

"Sudah saatnya kita perlu mencegahnya dari kepunahan. Salah satunya dengan melepas bayi-bayi penyu seperti yang kita lakukan hari ini. Peran penyu ini kan sangat penting dalam menjaga keseimbangan ekosistem laut,"

"Terus terang saya mewakili lembaga MAN 2 Trenggalek, mengapresiasi kegiatan pagi hari ini,  sebuah langkah luar biasa dalam upaya pelestarian lingkungan alam yang tidak banyak dimiliki oleh Kabupaten lain bahkan di Kecamatan, jadi semuanya harus kita jaga." tutupnya